UNIVERSITAS SAMAWA (UNSA) SUMBAWA BESAR FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN


PROFIL KAMPUS KEBANGGAAN TANA SAMAWA UNIVERSITAS SAMAWA (UNSA) SUMBAWA BESAR

Related image

Sejarah Singkat Universitas Samawa

     Universitas Samawa (UNSA) Sumbawa Besar merupakan pengembangan dari Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Sumbawa Besar dengan cikal bakalnya adalah Sekolah Tinggi Ilmu Pendidikan (STIP) Sumbawa Besar. Universitas Samawa adalah satu-satunya perguruan tinggi yang berbentuk Universitas yang ada di Kabupaten Sumbawa, yang berada dibawah naungan Yayasan Pendidikan dan Kebudayaan Samawa. UNSA Dikembangkan atas dasar usul dan aspirasi masyarakat, animo para lulusan SMA/SMK/MA dan Sederajat, karyawan, guru, pegawai pemerintah maupun swasta yang sangat mendambakan suatu perguruan tinggi dalam bentuk Universitas yang representatif, terjangkau dari segi jarak dan biaya dan memiliki berbagai disiplin ilmu.
Pembukaan Universitas Samawa terlebih dahulu telah melalui proses pengkajian dan penelitian yang mendalam serta pertimbangan yang matang sehingga sampai pada taraf kesimpulan tentang pentingnya keberadaan Perguruan Tinggi di Kabupaten Sumbawa. Atas restu dan dukungan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Sumbawa, kemudian secara intensif di lakukan persiapan – persiapan oleh ketua STKIP Sumbawa (Drs. Syaifuddin Iskandar, M.Pd.) dan ketua Yayasan Pendidikan dan Kebudayaan Samawa (H.M Imran) dalam rangka merealisir berdirinya Universitas Samawa (UNSA) Sumbawa Besar.
                Usulan pengembangan STKIP Sumbawa Besar menjadi UNSA diajukan oleh ketua STKIP Sumbawa bersama ketua Yayasan Pendidikan dan Kebudayaan Samawa dengan permohonan surat nomor : 061/ YPKS- SBW /V/1997 tanggal 12 Mei 1997, Perihal pengembangan STKIP Sumbawa menjadi Universitas Samawa Sumbawa Besar yang ditujukan kepada Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Melalui Kopertis Wilayah VIII Denpasar. Berdasarkan keputusan menteri pendidikan dan kebudayaan RI. Nomor 176/D/O/1998 Berdirilah Uiversitas Samawa (UNSA) Sumbawa Besar dengan Status terdaftar, terhitung mulai tanggal 29 Desember 1998 dengan 5 Fakultas dan 14 Program Studi yakni: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Sosial (FISIP), Fakultas Ekonomi (FE), Fakultas Pertanian (FP) dan Fakultas Teknik (FT). 
Visi           dan       Misi
http://www.universitassamawa.ac.id/wp-content/uploads/2014/07/
 Visi
UNSA Menjadi Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia yang Menguasai IPTEK, Berbasis Budaya Lokal, Berdaya Saing Global yang BESAR (Bersaing, Sehat, Aman, Sejahtera) pada Tahun 2022.
 Misi
Tercermin dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu :
1.Melaksanakan pendidikan dan pembelajaran dengan memanfaatkan sumber belajar secara berkualitas dan berdaya guna.
2.  Melaksanakan penelitian dan pengembangan IPTEK berbasis potensi lokal dan berdaya saing global.
3. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat melalui penerapan teknologi tepat guna secara bertanggung jawab.
PROGRAM STUDI EKONOMI PEMBANGUNAN
FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN UNIVERSITAS SAMAWA (UNSA)
SUMBAWA BESAR

VISI 

Menjadi Program Studi Yang Berkarakter, Berdaya Saing, Dan Unggul.
MISI 
  1. Menghasilkan sumber daya manusia yang memiliki kemampuan intelektual, berkarakter, berdaya saing dan unggul melalui kegiatan pendidikan dan pengajaran.
  2. Meningkatkan kegiatan penelitian yang dipublikasikan pada tingkat nasional atau internasional dan bermanfaat bagi stakeholders.
  3. Meningkatkan peran serta program studi Ekonomi Pembangunan dalam mendukung kebutuhan masyarakat dan industri melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat.
  4.   Memiliki tata kelola yang standar dan baik dalam mewujudkan tri dharma perguruan tinggi.

TUJUAN 

Tujuan Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Samawa adalah menghasilkan lulusan yang berkarakter, berdaya saing, dan unggul khususnya di bidang Ekonomi Publik, dan Perencanaan Pembangunan Ekonomi Daerah.

1.      CAPAIAN PEMBELAJAN
Berdasarkan pada Visi dan Misi Program Studi S1 Ekonomi Pembangunan, Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI), penilaian terhadap kebutuhan para pengguna jasa, alumni, dan saran dari stakeholder lainnya, maka dirumuskan capaian pembelajaran Program Studi S1 Ekonomi Pembangunan sebagaimana ditunjukkan pada tabel berikut :
Capaian Pembelajaran
1.      Sikap Umum
a)      Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan mampu menunjukkan sikap religius;
b)      Menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dalam menjalankan tugas berdasarkan agama, moral, dan etika;
c)      Berkontibrusi dalam peningkatan mutu kehidupan bermasyarakat, berbangsa, bernegara, dan kemajuan peradapan berdasarkan Pancasila;
d)      Berperan sebagai warga negara yang bangga dan cinta tanah air, memiliki nasionalisme serta rasa tanggung jawab pada negara dan bangsa;
e)      Menghadapi keanekaragaman budaya, pandangan, agama, dan kepercayaan, serta pendapat atau temuan orisinil orang lain;
f)       Bekerjasama, dan memiliki kepekaan sosial serta kepedulian terhadap masyarakat dan lingkungan;
g)      Taat hukum dan disiplin dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara;
h)       Menginternalisasi nilai, norma, dan etika akademik;
i)        Menunjukkan sikap bertanggungjawab atas pekerjaan di bidang keahliannya secara mandiri;
j)         Menginternalisasi semangat kemandirian, kejuangan dan kewirausahaan.
2.      Sikap Khusus
Memiliki sikap dan perilaku sesuai dengan nilai-nilai budaya lokal dan mampu bersaing secara global
3.        Pengetahuan
a)      Menguasai konsep teoritis ilmu ekonomi secara umum (ekonomi makro dan ekonomi mikro);
b)       Menguasai konsep teoritis ilmu ekonomi terapan khususnya di bidang Ekonomi Publik, dan Perencanaan Pembangunan Ekonomi Daerah;
c)       Menguasai konsep metode dan teknik penelitian;
d)      Menguasai minimal satu konsep alat pengolah data untuk melakukan analisis data;
4.       Keterampilan Umum
a)      Mampu menerapkan pemikiran logis, kritis, sistematis, dan inovatif dalam konteks pengembangan atau implementasi ilmu ekonomi yang sesuai dengan bidang keahliannya;
b)      Mampu menunjukkan kinerja mandiri, bermutu, dan terukur;
c)       Mampu mengkaji implikasi pengembangan atau implementasi ilmu ekonomi yang sesuai dengan keahliannya berdasarkan kaidah, tata cara dan etika ilmiah dalam rangka menghasilkan solusi, gagasan, desain atau kritik seni;
d)      Mampu menyusun deskripsi ilmiah hasil kajian pengembangan atau implementasi ilmu ekonomi dalam bentuk skripsi dan mengunggahnya dalam laman perguruan tinggi;
e)      Mampu mengambil keputusan secara tepat dalam konteks penyelesaian masalah di bidang keahliannya, berdasarkan hasil analisis informasi dan data;
f)       Mampu memelihara dan mengembangkan jaringan kerja dengan pembimbing, kolega, sejawat baik di dalam maupun di luar lembaganya;
g)      Mampu bertanggung jawab atas pencapaian hasil kerja individu maupun kelompok;
h)      Mampu melakukan proses evaluasi diri terhadap kelompok kerja yang menjadi tanggung jawabnya, dan mampu mengelola pembelajaran secara mandiri.
5.       Keterampilan Khusus
a)      Mampu mengaplikasikan teori-teori ekonomi (makro/mikro) dalam menjelaskan permasalahan-permasalahan ekonomi;
b)       Mampu mengaplikasikan teoritis ilmu ekonomi terapan khususnya di bidang Ekonomi Publik, dan Perencanaan Pembangunan Ekonomi Daerah;
c)       Mampu mengaplikasikan metode dan teknik penelitian untuk penyusunan proposal dan melakukan penelitian;
d)      Mampu mengaplikasikan minimal satu alat pengolah data untuk melakukan analisis data dan penyusunan model-model penelitian.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Peran perguruan tinggi dalam kehidupan politik dan ekonomi sumbawa